Jumat, 02 November 2012

Djakarta Artmosphere Hadir Lagi.

FRUSTASI MUSIK | Gelaran kolaborasi antar generasi musik, konser Djakarta Artmosphere kembali dihelat. Konser yang sudah keempat kalinya tersebut diadakan di Balai Sarbini Jakarta ini bertepatan dengan hari Pahlawan 10 November 2012.
 
Dari rilis yang diterima redaksi, konser yang diselenggarakan G Production itu masih meneruskan tradisinya untuk menawarkan pentas kolaborasi musisi/band Indonesia lintas generasi.
"Ini adalah upaya G Production sebagai penyelenggara untuk memperkenalkan sekaligus memberikan pilihan pengalaman baru kepada publik, mendokumentasikan, juga wujud apresiasi terhadap keberagaman genre dan ekspresi musik-musik terbaik Indonesia yang terus berkembang dari berbagai dekade, masa ke masa," tulis siaran pers, Kamis (1/11).
Pada tahun ini giliran aksi The Upstairs bersama Andy Ayunir,Shaggydog dengan Bob TutupolThe SIGIT.  berkolaborasi Benny Soebardja dan Zeke Khaseli menggandeng Ermy Kullit yang memanjakan penikmat musik.
Sementara itu harga tiket konser Djakarta Artmosphere 2012 adalah Rp 100.000 untuk periode early bird. Tiket early bird dapat dibeli di kantor G Production, Heyfolks!, Ruru Shop (Jakarta), Omuniuum (Bandung), dan Gigsplay (pembelian secara online). Sedangkan harga tiket pada hari H adalah Rp 125.000, dapat dibeli langsung di Balai Sarbini. Sumber by kapanlagi.com

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda